Surabaya, MercuryFM – Kolaborasi Mamin Paling Kreatif bersama PT. LNK (PT. Lautan Natural Krimerindo) menjadi tema di talk show Rumah Umkm 96FM Mercury, Rabu (19/06/24), dengan menghadirkan Corporate Brand Manager PT. LNK, Ikka M. Roberta.
Sebelumnya, teman-teman umkm tergabung di KRU96 (Komunitas Rumah Umkm 96) sekitar 50 orang, telah melakukan kunjungan ke PT.LNK, dengan produknya antara lain, Fiber Creme dan Rich Creme ini.
Mendapat tanggapan positif dengan berbagai fasilitas yang diberikan dari PT. LNK, usai kunjungan, teman-teman KRU96 yang merupakan pelaku umkm, merasa mendapatkan banyak ilmu. Menurut Ikka M. Roberta, Corporate Brand Manager PT. LNK sebelum pandemi Covid-19 melanda sebenarnya PT.LNK sudah mulai melakukan banyak aktivitas dengan para pelaku umkm.
“Banyak aktivitas yang dilakukan bersama umkm. Kegiatan yang dilakukan diantaranya, training, talk show, cooking demo, dan juga pelatihan-pelatihan. Sementara untuk lokasi tempatnya, menyesuaikan, bahkan seringkali juga online,” terang Ikka.
Jadi menurut Corporate Brand Manager PT. LNK ini, pihaknya terbuka sekali untuk menjalin kerjasama dengan semua umkm. Lebih lanjut, Ikka menjelaskan, bahwa PT.LNK adalah pabrik yang memproduksi bahan-bahan makanan dan minuman.
“Pabrik yang memproduksi bahan-bahan makanan dan minuman yang melalui proses Spray Dried yakni proses dari liquid ingredients terus di spray keluarnya jadi bahan bubuk. Ada cremer, susu, whipped cream powder, dan macam-macam bahan makanan minuman yang bentuknya bubuk. Kopi 3 in 1 kita juga bisa produksi,” terang Corporate Brand Manager PT. LNK ini.
Sejak 2010 awal berproduksi di Mojokerto, terang Ikka, PT.LNK baru melayani pabrikan. “Jadi jualannya ke industri secara B2B, tapi kemudian sejak tahun 2017 mulai ada Fiber Creme, kita mulai masuk ke pasar ritel, jadi produknya bisa langsung dinikmati masyarakat,” kata Ikka.
Ikka tidak memungkiri, kalau masyarakat kurang familiar dengan PT. Lautan Natural Krimerindo, tetapi pasti akan lebih kenal dengan produk mereka seperti Fiber Creme dan Rich Creme.
Corporate Brand Manager PT. LNK ini mengakui, Fiber Creme itu di masyarakat banyak yang beranggapan sebagai pengganti santan. Menanggapi ini Ikka menjelaskan, Fiber Creme itu sebenarnya multipurpose, atau banyak fungsinya.
“Fiber Creme sendiri adalah bubuk tinggi serat yang rasanya creamy. Rasa creamy ini kalau diaplikasikan pada makanan dan minuman, dua-duanya bisa. Bisa ditambahkan pada kopi dan teh sebagai creamer. Juga bisa untuk tambahan pada dessert seperti Kolak Pisang. Bukan hanya bisa jadi bahan tambahan pada makanan yang manis, tapi juga bisa di makanan asin, seperti Opor Ayam, Kare atau segala yang creamy atau biasanya menggunakan santan atau susu, bisa digantikan dengan menggunakan Fiber Creme. Benefitnya tinggi serat, ” terang Ikka.
Ikka menambahkan, pihaknya ingin mengedukasi pelaku umkm, bahwa dalam pemilihan produk yang tepat, akan bisa membantu menaikkan bisnis usaha lebih cepat. Dan tentunya dengan kualitas yang konsisten. Pihaknya terang Ikka, ingin memberikan edukasi bahwa produk yang dihasilkan umkm harus yang berkualitas. “Sehingga dengan produk umkm yang berkualitas, yang beli juga senang,” tegas Corporate Brand Manager PT. LNK ini.
Keseruan dan sukses story lainnya bersama Ikka M. Roberta, Corporate Brand Manager PT. Lautan Natural Krimerindo bisa anda ikuti selengkapnya di chanel Youtube @radiomercury96. (Nla)