DPRD Surabaya tegur sopir Trans Semanggi Suroboyo ugal-ugalan

Surabaya, MercuryFM- Anggota Komisi C DPRD Surabaya Josiah Michael menegur sopir bus Trans Semanggi Suroboyo yang kedapatan ugal-ugalan pada Kamis (20/02/2025).

Josiah mengatakan dirinya mendapati bus Trans Semanggi Suroboyo berhenti di Bus Stop lajur kiri Jl. Adityawarman depan Park and Ride. Ketika lampu Trafict Light hijau memotong belok kekiri balik ke lajur kiri. Di lajur 1 yang seharusnya untuk belok ke kiri, bus tersebut langsung menyelonong lurus.

“Tidak berhenti disana, bus kembali berulah dengan menerobos lampu merah dari lajur kiri unutuk lurus di perempatan Kutai – Diponegoro,” jelasnya.

Legislator Fraksi PSI tersebut langsung mengejar dan menegur pengemudi bus supaya lebih berhati-hati dalam mengemudi agar tidak membahayakan penumpang.

“Pengemudi sempat berkilah kalau lampu TL sudah hijau,” imbuhnya.

Josiah menambahkan sopir ugal-ugalan ini tentu membahayakan masyarakat. Karenanya harus dievaluasi.

“Sistem kerja bus ini kan pakai operator dengan sistem buy the service. Jadi tidak ada kejar setoran. Yang mana berarti ga ada alasan untuk kebut-kebutan,” ujarnya.

Josiah menegaskan kalau sopir ugal-ugalan hanya satu atau dua orang mungkin bisa disebut oknum. Tapi kalau jumlahnya banyak berarti operatornya tidak becus.

“Kita akan panggil operatornya minggu depan untuk di evaluasi, jangan sampai terjadi ada yang meninggal dunia lagi seperti yang terjadi di Joyoboyo,” tegasnya.

“Kita bisa menilai mereka gagal dalam menjadi operator yang harus menyediakan layananan yang aman dan nyaman bagi warga kota Surabaya. Jika perlu ganti operatornya,” pungkas Josiah. (Lam) 

Next Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

Visual Radio

Add New Playlist