PLN Pastikan Layanan Optimal SPKLU Selama Libur Nataru 2024/2025

Ngawi, MercuryFM – PT PLN (Persero) terus berkomitmen menjaga keandalan dan keamanan pasokan listrik selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025. Untuk memastikan kesiapan fasilitas pengisian kendaraan listrik, Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto bersama General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur Ahmad Mustaqir meninjau langsung Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Rest Area 575A, Ruas Tol Solo-Ngawi, pada Rabu (25/12).

Peninjauan ini dilakukan guna memastikan SPKLU siap melayani kebutuhan pengguna kendaraan listrik selama periode libur panjang.

“Kami melihat pengguna kendaraan listrik semakin meningkat, namun fasilitas SPKLU yang ada mampu mengakomodasi kebutuhan tanpa antrean. PLN telah mempersiapkan infrastruktur secara optimal, tidak hanya di jalan tol tetapi juga di jalan-jalan utama lainnya,” ujar Adi Priyanto.

Ia juga menambahkan, PLN akan terus memperluas ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dengan menambah jumlah SPKLU, baik untuk jenis ultra fast chargingfast charging, maupun standard charging.

General Manager PLN UID Jawa Timur, Ahmad Mustaqir, menyampaikan bahwa PLN telah menyiagakan 691 personel di 198 SPKLU yang tersebar di 125 lokasi di Jawa Timur. Selain itu, tersedia 1 unit SPKLU Roda 2, 11 unit SPBKLU, dan 273 unit SPLU untuk memenuhi kebutuhan pengguna kendaraan listrik, baik mobil maupun motor.

“SPKLU di Rest Area 575A memiliki fasilitas yang memadai sehingga pengguna kendaraan listrik dapat mengisi daya dengan nyaman. Kami juga terus menambah infrastruktur pengisian di berbagai lokasi untuk mendukung mobilitas masyarakat,” jelas Ahmad.

Johan (37), salah satu pengguna kendaraan listrik yang tengah mudik dari Bekasi ke Jombang, mengapresiasi pelayanan di SPKLU Rest Area 575A.

“Pelayanan di SPKLU ini sangat baik. Petugas PLN membantu dengan ramah, dan saya tidak menemui kendala selama pengisian. Kendaraan listrik sangat hemat biaya operasional, sehingga saya memilih untuk beralih,” tutur Johan.

PLN juga mempermudah pengguna kendaraan listrik melalui fitur trip planner di aplikasi PLN Mobile, yang memungkinkan pelanggan menemukan lokasi SPKLU dengan mudah. Kehadiran fasilitas ini diharapkan dapat mendukung perjalanan yang aman dan nyaman selama libur Nataru 2024/2025.

Dengan langkah ini, PLN tidak hanya mendukung mobilitas masyarakat tetapi juga mempercepat pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Upaya ini sejalan dengan komitmen PLN untuk menyediakan layanan energi yang andal, ramah lingkungan, dan mendukung transisi energi menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.(dan)

Next Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

Visual Radio

Add New Playlist