Jakarta, MercuryFM – PLN Nusantara Power (PLN NP) mendapat apresiasi atas kesiapsiagaan dalam menjamin pasokan listrik andal untuk menghadapi Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru 2024-2025). Hal ini disampaikan Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jisman P. Hutajulu, saat mengunjungi PLN NP Unit Pembangkitan (UP) Kaltim Teluk, Sabtu (14/12).
Kunjungan tersebut juga dihadiri Direktur Transmisi dan Perencanaan Sistem PT PLN (Persero) Evy Haryadi, serta Direktur Utama PLN NP Ruly Firmansyah. Dalam kesempatan itu, Jisman menyampaikan bahwa persiapan PLN NP, termasuk komitmen karyawan di lapangan, menunjukkan kesiapan yang matang.
“PLN NP telah menjadikan agenda kesiapan Nataru sebagai prioritas tahunan. Saya melihat karyawan di UP Kaltim Teluk sangat memahami tanggung jawabnya, sehingga persiapan ini berjalan dengan baik. PLN NP siap mendukung kelancaran pasokan listrik selama Nataru 2025,” ujar Jisman dalam pernyataan tertulisnya, Selasa (17/12/2024).
Evy Haryadi menjelaskan, PLN telah menetapkan Masa Siaga Nataru 2024-2025 dari 18 Desember 2024 hingga 8 Januari 2025. Sebanyak 81 ribu personel disiagakan di seluruh Indonesia untuk memastikan pasokan listrik aman, termasuk di lokasi-lokasi vital seperti gereja, tempat ibadah, dan pusat keramaian.
“Kami optimis pasokan listrik selama periode Natal dan Tahun Baru aman, andal, dan terkendali. Dukungan dari hulu hingga hilir ini memungkinkan masyarakat merayakan hari besar dengan nyaman,” kata Evy.
Di Kalimantan, kebutuhan listrik diperkirakan mencapai 2.359 MW, sementara pasokan tersedia sebesar 2.960 MW. Dari jumlah tersebut, PLN NP menyumbang 673,75 MW, memastikan sistem kelistrikan di Kalimantan dalam kondisi aman.
PLN NP UP Kaltim Teluk memiliki kapasitas terpasang 2 x 110 MW dengan produksi rata-rata 1,15 juta MWh per tahun. Pembangkit ini didukung teknologi modern seperti Electrostatic Precipitator (ESP) untuk mengurangi emisi, serta Distributed Control System (DCS) guna memastikan operasional yang efisien dan andal.
Direktur Utama PLN NP, Ruly Firmansyah, menegaskan bahwa persiapan menyambut Nataru telah dilakukan secara menyeluruh.
“Kami mendirikan posko siaga dan melakukan pemantauan 24 jam penuh. Langkah preventif dan korektif juga telah disiapkan untuk memastikan keandalan pasokan listrik selama Nataru,” jelas Ruly.
Dengan efisiensi termal sekitar 38%, pembangkit ini dirancang untuk mengoptimalkan konsumsi batu bara dan memiliki fleksibilitas operasional yang memungkinkan penyesuaian output daya sesuai kebutuhan. Terhubung ke jaringan transmisi 150 kV, UP Kaltim Teluk mendukung kebutuhan listrik masyarakat dan industri di Kalimantan Timur secara andal.
Kesiapan PLN Nusantara Power, terutama melalui UP Kaltim Teluk, menunjukkan komitmen dalam menjaga keandalan listrik. Hal ini menjadi bagian dari upaya PLN mendukung masyarakat dalam merayakan momen penting seperti Natal dan Tahun Baru dengan aman dan nyaman.(dan)