Program 1 kelurahan 1 ambulans, DPRD: Kolaborasi untuk pembangunan kesehatan

Surabaya,MercuryFM- Wakil DPRD Kota Surabaya Reni Astuti mendukung program 1 Kelurahan 1 Ambulans yang melibatkan lembaga dan organisasi di luar pemkot. Menurutnya program ini mampu mengoptimalkan peran masyarakat dalam pembangunan sektor kesehatan.

Reni menjelaskan keberadaan 96 ambulan yang melibatkan sejumlah lembaga dan yayasan sosial sebagai eksternal di luar pemerintah daerah, bermanfaat untuk melayani masyarakat.

“Pemkot hadir menjalankan fungsi regulator, stabilitator, dan fasilitator untuk memanfaatkan potensi yang dimiliki Surabaya yang dikolaborasikan menjadi pelayanan masyarakat,” kata Reni, Selasa

Reni mengatakan bahwa program 1 Kelurahan 1 Ambulans lewat kolaborasi tersebut bisa berjalan maksimal. Sebab, pemkot tidak perlu mengeluarkan anggaran tambahan untuk pengadaan unit ambulans demi memenuhi permintaan pelayanan dari masyarakat.

Sebaliknya, masyarakat juga diuntungkan karena tidak perlu mengeluarkan tarif jasa antar ambulans karena di setiap kelurahan tersedia ambulans yang bisa dimanfaatkan setiap saat.

“Ini bagian mengoptimalkan potensi kota, karena kalau hanya mengandalkan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) tidak cukup,” ucapnya.

Reni juga mendukung langkah pemkot yang memberikan dana operasional sebesar Rp 500 ribu per bulan sebagai bentuk apresiasi kepada para pengelola ambulans.

“Tadi secara simbolis sudah diberikan tetapi dengan catatan ambulans-nya tidak untuk profit, tetapi sosial. Ambulans yang kerja sama dengan pemkot tidak boleh mematok tarif,” terangnya.

Pemkot Surabaya menyiagakan total 208 ambulans untuk melaksanakan program “1 Kelurahan 1 Ambulans” dengan rincian 96 unit ambulans swadaya, 15 unit milik Dinas Sosial (Dinsos), dan 97 unit lainnya milik Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya.

Tidak hanya itu, disiagakan pula sebanyak 51 ambulans jenazah. Ratusan ambulans itu beroperasi 24 jam dan dipersiapkan melayani membantu penanganan kejadian kegawatdaruratan di 153 kelurahan di Kota Pahlawan. (lam)

Next Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

Visual Radio

Add New Playlist