Malang, MercuryFM – Pertamina melalui Sub Holding Commercial & Trading Pertamina Patra Niaga, terus membuka dan mendorong peluang kerja sama kemitraan bisnis Pertashop dengan berbagai pihak, di antaranya BUMDes, Koperasi dan Pesantren hingga pelaku usaha (UMKM) di seluruh Indonesia. Melalui Pertashop, Pertamina diyakini mampu terus mendorong ekonomi masyarakat pedesaan.
Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Alfian Nasution mengatakan, bahwa Pertashop adalah bagian dari One Village One Outlet (OVOO), di mana Pertamina ingin menyalurkan energi yang menjangkau lebih luas dan merata.
“Kehadiran Pertashop diharapkan dapat mempermudah aksesabilitas energi bagi masyarakat desa, sekaligus menggerakkan perekonomian di desa. Ini adalah bentuk pemenuhan 4A dalam prinsip energi, yakni availabilty, acceptability, affordability dan accesability of energy,” jelas Alfian, Jumat (17/2/2023).
Semenjak digulirkan pada 2017, program Pertashop menjadi primadona di masyarakat utamanya pedesaan. Selain akses energi berkualitas lebih dekat dengan harga setara di kota, multiplier effect yang terjadi adalah tumbuhnya perekonomian desa dan harga bahan pokok yang turun.
Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus, Deden Idhani mengatakan, bahwa pasokan energi ke Pertashop terus diharapkan masyarakat pedesaan utamanya di pelosok.
“Pertashop kini sudah menjadi pusat perputaran ekonomi baru di desa, karena ia merupakan cikal bakal SPBU. Di dalamnya ada ATM, Minimarket/Toko Sembako, Barbershop dan lainnya,” ujar Deden.
Pertamina pun terus mendampingi mitranya untuk membuka channel ke bisnis _non fuel retail lainnya, seperti berkolaborasi dengan BUMN lainnya untuk membuka layanan masyarakat, seperti Kantor Pos, Bulog Mart dan aneka produk layanan masyarakat BUMN lainnya.
“Pertashop sekarang bukan hanya one stop shopping of all Pertamina Product, tetapi sudah menjadi BUMN one stop shopping di pedesaan. Apalagi tahun lalu, kita juga memberikan pendampingan berupa modal usaha. Orang melihat potensi ekonomi Pertashop ini sehingga berminat membuka layanan lainnya,” pungkas Deden
Saat ini di wilayah Jawa Timur sendiri total gerai Pertashop sudah mencapai 787 unit. Jumlah itu bertambah dari semula pada tahun 2020 yang hanya berjumlah 68 unit.
Ibnu Tri Sulton, pemilik Pertashop 5P.65118 Saptorenggo, Kabupaten Malang yang memulai bisnisnya di tahun 2020, menuturkan bahwa Pertashop merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan, karena bisa membangun masyarakat sekitar, membantu usaha kecil.
“Bagusnya adalah, Pertamina terus mendampingi kami sebagai mitra Pertashop dalam menjalankan bisnis dengan bersinergi dengan channel bisnis lainnya. Respons masyarakat, Pertashop sangat membantu dalam mendapatkan BBM,” ujarnya.
Menurutnya, bisnis dengan Pertamina akan membawa untung, dan akan menjadi lebih baik ke depannya.
“Saya dibantu Pertamina mengembangkan usaha seperti membuka toko, menambah pendapatan dan menarik pembeli untuk mampir dan belanja. Dengan sinergi bersama Bulog, BRI dan penjualan LPG Bright Gas 5,5 kg. Tak hanya diam di tempat, saya juga meningkatkan penjualan. Salah satunya dengan menggunakan sepeda motor Tossa keliling,” pungkasnya.
Lain halnya dengan Muhammad Zulvindadani, pemilik Pertashop 5P.68111 Sukolilo, Kabupaten Malang, lokasinya yang belum dijangkau oleh SPBU, menguntungkan untuk membangun usaha Pertashop dengan modal lebih terjangkau, sehingga dapat menjangkau masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan akan BBM. Dengan pendekatan kepada masyarakat dengan cara sosialisasi, karena masyarakat sekitar merupakan target penjualan.
“Saya bangga menjual produk-produk melalui Pertashop, dan mempekerjakan pegawai dari masyarakat sekitar sehingga itu merupakan salah satu promosi kepada masyarakat. Dengan konsep One Stop Service dengan menjual sembako, tambah angin, ganti oli, dan menjual BBM yang berkualitas. Bisnis merupakan seni masyarakat, marketing, keuangan merupakan satu kesatuan yang bisa dikembangkan yang tidak melulu untuk mencapai omzet yang ditentukan,” ujarnya bersemangat.
Dalam sehari ia berhasil menjual 1.000 liter Pertamax, sehingga baru datang BBM, ia sudah menyiapkan delivery order untuk pengiriman BBM di hari berikutnya.
“Dengan semangat dan berjuang dengan memberikan pelayanan kepada masyarakat, sehingga menjadi berkah tersendiri,” tutupnya. (dan)