Surabaya,MercuryFM – Ulang tahun Partai Demokrat ke – 23 tahun dirayakan sederhana oleh pengurus Partai Demokrat Jatim, di rumah AHY jl Jemursari Surabaya. Dalam kesempatan itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Jatim Muhammad Reno Zulkarnaen memberikan pesan ke seluruh pengurus dan anggota DPRD yang hadir dalam acara tersebut.
“Sebagaimana pesan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Demokrat Jatim makin Solid dan Pemilu mendatang kursinya akan bertambah. Semoga makin solid dan 2029, kursi kita makin bertambah,” ujarnya dihadapan pengurus dan anggota DPRD dari Partai Demokrat, di Rumah AHY, Senin (09/09/24).
Reno juga menyampaikan pesan Ketum AHY dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar Partai Demokrat di Jatim makin dicintai rakyat.
“Sesuai tagline HUT kali ini, Demokrat untuk rakyat lanjutkan pembangunan sejahterakan rakyat, insyaallah Indonesia makin maju,” ucapnya.
Reno juga mengucapkan selamat ulang tahun untuk SBY yang juga berulang tahun tepat dengan HUT Partai Demokrat.
“Selamat Hari Ulang Tahun Pak SBY panjang umur, sehat, banyak pertolongan dari Allah, dan 2029 foto Ketum ada di Kertas suara (Pilpres),” kata Reno yang diamini undangan yang hadir.
Pada perayaan ulang tahun, tanpa dihadiri oleh Ketua DPD Partai Jatim Emil Dardak, karena harus menghadiri HUT Partai Demokrat di Jakarta, ditandai dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Sekretaris DPD Partai Demokrat dan diserahkan kepada Bendahara DPD Partai Demokrat Jatim dr Agung Mulyono serta Stefanus staf kantor DPD Partai Demokrat Jatim.
Dalam kesempatan ini, sejumlah pengurus diberi kesempatan untuk menyampaikan harapan dan doanya di HUT ke 23 Demokrat kali ini.
Sementara Bendahara Partai Demokrat Jatim dokter Agung Mulyono, menyampaikan harapannya dengan menyebut 3B untuk Demokrat Jatim ke depan.
“B yang pertama adalah Bikin prestasi dari tingkatan DPD dan DPC bekerja untuk masyarakat. B kedua adalah Bikin Guyub dan B ketiga Bikin happy,” ujarnya
Sedangkan pengurus lainnya Samwil menyampaikan harapannya agar dalam Pilkada Serentak, Calon dari Demokrat di seluruh Indonesia khususnya Jatim menjadi pemenang.
“Selamat ulang tahun Demokrat, semoga event yang tersisa pilkada, Calon Demokrat menang semuanya, sehat Ketum, sehat Pak SBY,” ucapnya.
Sementara itu, tekad untuk kesejahteraan masyarakat disampaikan anggota Fraksi Demokrat DPRD Jatim Dedi Irwansyah.
Partai Demokrat diminta untuk makin berbuat bagi rakyat, dan fraksi makin keras bekerja sejahterakan rakyat lewat APBD.
Sejumlah pengurus DPD dan anggota DPRD Jatim yang lama dan baru hadir, seperti Suhartoyo, Agus Dono Wibawanto, Ratnadi Ismaon, Muhammad Rosyidi. Sedang anggota DPRD Jatim yang baru dilantik juga hadir diantaranya, Rasiyo, Dedi Irwansyah, Sri Wahyuni, Naufal Al Ghifari dan Mohammad Arbayanto. (ari)